Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Tekno

The Next Dev, Mendorong Pegiat IT Kreatif Bangun Kota

Penulis : Alvinia Yuliareza Gutomo - Editor : Redaksi

26 - Jul - 2016, 14:40

Steve Saerang saat memulai Seminar The Next Dev 2016 di Gedung Widyaloka Universitas Brawijaya (Alvinia Yuliareza Gutomo/MalangTIMES)
Steve Saerang saat memulai Seminar The Next Dev 2016 di Gedung Widyaloka Universitas Brawijaya (Alvinia Yuliareza Gutomo/MalangTIMES)

MALANGTIMES - Banyaknya permasalahan di perkotaan menimbulkan keresahan bagi masyarakatnya sendiri.

Hal itu memicu beberapa orang untuk mengatasi masalah tersebut dengan berbagai cara, termasuk yang dilakukan oleh Telkomsel dengan mengajak para developer  untuk membuat aplikasi yang fungsinya membantu mengatasi permasalahan kota di Indonesia.

Baca Juga : Keren! Ini Robot untuk Sterilisasi dan Disinfeksi Ruang Isolasi Pasien Covid-19

Salah satu provider di Indonesia ini mencoba untuk mengatasi permasalahan dari sebuah kota dengan mengadakan acara bernama The Next Dev.

Pada tahun 2016 ini, penyelenggara mengadakan roadshow ke 20 kota di Indonesia untuk mencari developer yang mempunyai inovasi dalam mengatasi permasalahan di Kota Malang menjadi kota keempat setelah Yogyakarta, Semarang, dan Denpasar yang dikunjungi oleh penyelenggara.

Bertempat di Gedung Widyaloka Universitas Brawijaya, The Next Dev diikuti oleh 300 peserta dan 10 tim untuk Rocket Pithcing.

Steve Saerang, Corporate Reputation Management of Telkomsel mengatakan bahwa diselenggarakannya The Next Dev bertujuan sebagai jembatan penghubung antara masyarakat yang berperan sebagai developer dengan pemerintah untuk menyelesaikan akar permasalahan di kota.

Baca Juga : Keren! Ini Robot untuk Sterilisasi dan Disinfeksi Ruang Isolasi Pasien Covid-19

"Selama ini acara buat pengembang aplikasi itu hanya sebatas datang, ikut, menang, dapat hadiah, selesai. Kita sebagai penyelenggara tidak mau seperti itu, harus ada kelanjutannya. Nggak hanya dapat hadiah aja, tapi di sini kita kasih para developer akses yang lebih luas, mentoring juga kita kasih, bahkan sampai tahap akhir pengembangan aplikasi si developer ini bakal dibimbing sama mentor-mentor yang berpengalaman," jelas Steve saat ditemui hari ini.

Selain menjelaskan mengenai tujuan acara, penyelenggara juga mengadakan sharing oleh salah satu developer yang menjuarai The Next Dev tahun sebelumnya, yakni Ikhsan Akhirulsyah dengan aplikasi eFishery dan Rocket Pitching bagi developer Malang untuk dibimbing pada tahap selanjutnya.(*)


Topik

Tekno TheNextDev Telkomsel


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Alvinia Yuliareza Gutomo

Editor

Redaksi